Terinspirasi dari ungkapan
“'It takes a village to raise a children”, bahwa kita tidak bisa
sendirian mendidik dan membesarkan anak-anak kita. Kita membutuhkan bantuan
banyak orang untuk melakukannya. Kakek, nenek, seluruh keluarga besar,
lingkungan sekitar tempat tinggal, dam tentu saja guru-guru di sekolah. Memang
untuk bisa sukses mendidik anak, diperlukan kerjasama antara banyak pihak.
Bagaimanapun, pendidikan karakter memang dimulai dari rumah, sedangkan
pendidikan sosialisasi dimulai dari lingkungan rumah tinggal, dan kemudian
stimulasi semua aspek perkembangan anak didukung oleh sekolah.
Dalam bentuk apa saja keterlibatan yang dibutuhkan oleh pihak
sekolah dari orangtua?
Pertama adalah berkenalan
dengan guru. Guru di sekolah pasti akan
senang sekali bisa berkenalan langsung dengan wali muridnya. Mintalah kontak
pribadi mereka, seperti nomer telepon. Sempatkan untuk mengobrol apabila ada
waktu, sekedar menanyakan kemajuan pendidikan si kecil, Pasti akan lebih baik apabila
pendidikan di sekolah sinkron dengan apa yang diajarkan di rumah.
Kedua yaitu mendorong
terjalinnya persahabatan diluar jam sekolah. Seringkali anak-anak tidak mempunyai
waktu yang cukup untuk bermain bersama teman-teman sekelas pada saat jam
sekolah berlangsung. Disinilah peran orangtua diperlukan untuk mendorong anak
agar mereka bisa menjalin persahabatan juga di luar jam sekolah dengan
teman-teman sekolahnya.
Yang ketiga adalah
terlibat langsung dalam kegiatan-kegiatan di sekolah. Luangkan waktu kita untuk
terlibat dalam beberapa kegiatan sekolah. Biasanya di sekolah ada Rapat Komite
yang dilakukan sebulan sekali. Selain bersilaturahmi dengan orangtua lain dan
para guru, diskusi dan evaluasi tentang kegiatan sekolah adalah penting untuk
mengetahui program-program sekolah.
Ketika orangtua terlibat
dengan pendidikan di sekolah secara langsung, maka kita telah menjadi bagian
kesuksesan si kecil nantinya. Selain itu, guru
juga akan berterimakasih pada orangtua karena komunikasi yang ada bisa
meringankan tugas guru. Suatu hari nanti, anak-anak akan berterima kasih kepada
kita karena telah menjadi orangtua yang baik.
by : Baldwine Honest, M.Pd
( Dimuat di Harian TRIBUN KALTIM.
Minggu, 31 Juli 2016 )
Komentar
Posting Komentar